Selasa, 6 Juli 2021 Pemerintah Daerah Kabupaten Nunukan (Dinas Kesehatan) bersama KODIM mengadakan kegiatan vaksinasi massal untuk masyarakat Kabupaten Nunukan dalam rangka upaya penanggulangan, pencegahan dan pengendalian Covid-19 di Kabupaten Nunukan.
Kegiatan vaksinasi massal berlangsung di GOR Astrada Sebatik. Acara dimulai pukul 08.00 sampai 15.30 Wita yang melibatkan personil Dinas Kesehatan termasuk Tim Kesehatan Puskesmas Aji Kuning, Tim Puskesmas Lapri, Tim Puskesmas Sungai Nyamuk, Tim Puskesmas Sei Taiwan dan Personil KODIM.
Aris Nur, S.STP selaku Camat Sebatik Tengah sangat mengapresiasi kegiatan vaksinasi massal Covid-19 yang pertama kali dilaksanakan di Pulau Sebatik.
“Ini sangat bagus, kalau bisa nantinya petugas kesehatan dapat menjemput bola ke tempat-tempat yang sulit. Saatnya sekarang semua bergerak mensukseskan vaksinasi. Pejabat-pejabat publik hendaknya membuat posting-posting di sosial media terkait vaksinasi untuk menyebarluaskan informasi baik dan melawan hoax.”
Antusias warga Sebatik mengikuti vaksinasi massal sangat besar. Perkiraan awal, vaksinasi hanya 500 orang tetapi yang divaksin melebihi target perkiraan awal yaitu 520 orang.
Rasa khawatir dan gugup mencul ketika duduk di depan Tim Vaksinator seperti yang dirasakan Hj Ochay dan Hj. Ela, dua warga Sebatik yang ikut serta dalam vaksinasi. Perasaan itu umumnya dialami oleh banyak orang yang disebabkan oleh beberapa hal seperti takut pada jarum suntik, mendengar berita HOAX ataupun sugesti lainnya. Hj Ochay dan Hj Ela dalam kondisi sehat dan tidak merasakan perbedaan yang berarti setelah divaksin.
Tokoh-tokoh masyarakat Sebatik juga ikut vaksinasi massal sehingga menambah kepercayaan masyarakat umum untuk ikut divaksin.
Diharapkan peran serta kepada anak muda atau orang sehat menghantar orang tua, keluarga atau tetangga yang berusia lanjut untuk mendapatkan vaksin di tempat vaksinasi.
Melihat antusias warga Sebatik membuat Tim Kesehatan yang bertugas sangat senang. Acara berjalan sukses, semua masyarakat tertib, mematuhi protokol yang telah ditetapkan. Hal ini tidak terlepas dari kerjasama semua pihak terutama Personil KODIM dan BABINSA.
Himbauan kepada semua masyarakat yang telah divaksin tetap menerapkan Protokol Kesehatan sampai virus Covid-19 dikendalikan.